Wednesday, September 18, 2019

Sepanjang Tahun 2018, 29.827 Wisman Kunjungi Pulau Sabang

Pemandangan Pantai Iboih dari ketinggian

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Sabang, Aceh, mencatat, sebanyak 29.827 wisatawan mancanegara ( wisman) berkunjung ke Pulau Sabang sepanjang tahun 2018. Angka itu meningkat drastis dibanding tahun 2017 hanya 2.981 orang.

Kepala Seksi Budaya dan Pariwisata, Disbudpar, Sabang Faisal, dalam portal resmi Dinas Pariwisata dan Budaya Provinsi Aceh, Jumat (1/3/2019) menyebutkan data itu bersumber dari Kantor Admisnistrasi Pelabuhan Balohan Sabang yang rutin melayani penyeberangan dari, Pelabuhan Ulee-Lheue, Banda Aceh ke Balohan Kota Sabang atau sebaliknya.

Wisatawan mancanegara itu mengeincar destinasi wisata bahari yang tersebar diseluruh pelosok Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN), ujar Faisal.

Doa menjelaskan rute laut Sabang Banda Aceh saat ini dilayani dua kapal ferry jenis roll on-roll off atau Ro-Ro. Kapal itu melayani enam trip dalam sehari dari dan ke Sabang.

Ia menjelaskan jadwal keberangkatan dari Sabang ke Banda Aceh yaitu trip pertama KMP Tanjung Burang pukul 07.30 WIB, trip II KMP BRR pukul 10.30 WIB dan trip III KMP Tanjung Burang pukul 15.00 WIB.

Kemudian, dari Banda Aceh ke Sabang trip I KMP BRR pukul 07.30 WIB, trip II KMP Tanjung Burang pukul 10.30 WIB dan trip III KMP BRR pukul 15.30 WIB.

KMP BRR kapasitas 450 penumpang dengan muatan mobil campuran 25 unit serta 100 unit motor. Sedangkan KMP Tanjung Burang kapasitas 200 penumpang dan mobil campuran 15 unit, ditambah sepeda motor roda dua 50 unit, terangnya.

Ia menjelaskan obyek wisata yang disukai wisatawan mancanegara yaitu snorkling di Pulau Rubiah dan diving di kawasan Iboih, Suka Karya, Sabang.

Untuk kawasan pantai masih menjadi primadona yaitu kawasan pasir putih Iboih dan Sumur Tiga, karena posisinya langsung menghadap Samudera Hindia dan Selat Malaka.

Tugu Kilometer Nol Indonesia dan sejumlah benteng Jepang juga menjadi incaran wisatawan asing, pungkasnya.

No comments:

Post a Comment